Notification

×

Iklan

Iklan

Kader PKB Serukan Prabowo Presiden

Minggu, 30 Oktober 2022 | 20:38 WIB Last Updated 2022-10-30T13:38:04Z

Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dalam gelaran PKB Road to Election 2024, Senayan, Jakarta, Minggu (30/10). (CNN Indonesia/Andry Novelino)

ARN24.NEWS
– Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto disoraki dengan sebutan 'presiden' oleh kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam kegiatan PKB Road to Election 2024 di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (30/10/2022).


Kader PKB yang berada di lokasi acara setempat menyambut Prabowo dengan sorakan 'Presiden, Presiden' ketika dia naik ke atas panggung untuk memberikan pidatonya.


Kemudian di tengah pidato, kader PKB juga lagi-lagi menyorakkan kata 'presiden' untuk Prabowo.


Itu terjadi ketika mulanya Prabowo menyinggung sosok Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang menyatu dengan kalangan Nahdlatul Ulama (NU). Prabowo menilai Cak Imin sebagai sosok orator yang ulung.


Setelah menyinggung hal tersebut, lalu Prabowo iseng bertanya 'saya siapa?' ke para kader PKB.


"Apalagi kalangan NU. Beliau orator. Saya apa, ya?" kata Prabowo yang kemudian disambut pekikan jawaban 'Presiden' dari para kader PKB yang memenuhi venue tersebut.


Lebih lanjut, Cak Imin sendiri menyebut Prabowo sebagai capres di hadapan para kadernya.


"Yang terhormat, Calon Presiden RI, Pak Prabowo Subianto," kata Cak Imin.


Ucapan tersebut lantas disambut oleh tepuk tangan dan sorak dukungan dari para kader PKB.


"Prabowo presiden!" pekik para kader PKB lagi.


Terkait sebutan calon presiden dari Cak Imin untuk Prabowo, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menjelaskan ucapan ini konteksnya adalah Prabowo sebagai capres dari Partai Gerindra.


"Pak Muhaimin tadi dalam konteks Pak Prabowo calon presiden dari partai Gerindra, tetapi belum dari koalisi. Kalau itu kan harus dideklarasikan," ujar Jazilul usai acara.


Sebagai informasi, meski telah melanggengkan koalisi untuk Pilpres 2024, PKB bersama Gerindra belum mendeklarasikan pasangan capres-cawapres yang diusung. Meskipun dua partai itu pun telah menjagokan ketum masing-masing untuk berduet pada Pilpres 2024 nanti.


Sementara itu, Prabowo telah mendeklarasikan diri bersedia dicalonkan Gerindra untuk menjadi Capres 2024 pada gelaran rapimnas partai tersebut beberapa waktu lalu. (lom/kid)