Notification

×

Iklan

Iklan

Cicing Lihat Polisi Patroli, Barbut Senpi & Narkoba Ditinggal Begitu Saja...

Kamis, 17 November 2022 | 11:33 WIB Last Updated 2022-11-17T04:33:29Z
Barang bukti yang ditinggal pemain narkoba. (sumber: inews)

ARN24.NEWS --
Polisi menyita senjata api (senpi) jenis pistol saat melakukan patroli keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Pidie, Aceh. Sayangnya, pemilik pistol berhasil kabur. 

"Pistol tersebut merek Sig Sauer. Namun, pemilik pistol tersebut berhasil kabur saat hendak ditangkap," kata Kepala Bidang Humas Polda Aceh Kombes Pol Winardy, Rabu (16/11/2022). 

Pistol tersebut, kata dia, disita petugas saat patroli antisipasi gangguan kamtibmas di jalan raya Batee-Sigli, kawasan Grong-grong, Kabupaten Pidie. 

"Pistol ditemukan petugas dalam ransel bersama dengan narkotika jenis ganja dan sabu-sabu," katanya. 
Penyitaan pistol dan narkotika itu berawal ketika Satreskrim Polres Pidie melaksanakan patroli antisipasi gangguan kamtibmas di kawasan Grong-grong.  

Sekira pukul 02.15 WIB, kata Winardy, petugas melihat dua orang, seorang berdiri di pinggir jalan dengan ransel, dan seorang lagi berada di atas sepeda motor.

"Keberadaan kedua orang tersebut mencurigakan. Melihat kedua orang itu, petugas yang patroli mendekati mereka," kata Winardy. 

Namun, seorang yang di sepeda motor langsung kabur. Sedangkan seorang lagi yang memakai ransel melarikan diri ke areal pertambakan di kawasan tersebut. 

"Karena curiga, petugas langsung mengejar orang yang lari ke tambak masyarakat. Petugas menarik hingga putus ransel yang dipakainya. Namun, orang tersebut berhasil menghilang di areal tambak," terangnya. (saze/ins)