Notification

×

Iklan

Iklan

Ronaldo Ingin Hengkang dari Al Nassr

Senin, 01 Mei 2023 | 23:50 WIB Last Updated 2023-05-01T16:50:00Z

Cristiano Ronaldo dilaporkan ingin meninggalkan Al Nassr. (AFP)

ARN24.NEWS
– Cristiano Ronaldo dilaporkan ingin meninggalkan klub Arab Saudi Al Nassr meski baru beberapa bulan bergabung.


Menurut El Nacional seperti dilansir dari Sport Bible, Ronaldo ingin pergi dari Arab Saudi dan siap bergabung dengan salah satu mantan klub yang pernah ia bela.


Ronaldo diklaim bisa kembali ke Real Madrid. Namun, CR7 tidak akan datang sebagai pemain tetapi sebagai duta Los Merengues.


"Florentino Perez telah menjamin bahwa [Ronaldo] tidak akan kekurangan pekerjaan di Santiago Bernabeu," tulis El Nacional.


"Tapi dia tidak akan melakukannya untuk menjadi pemain karena siklus itu sudah dianggap selesai."


Mantan pemain Manchester United itu baru membela Al Nassr selama lima bulan. Dalam rentang waktu tersebut, Ronaldo mencetak 12 gol dari 15 pertandingan di semua kompetisi.


Kabar Ronaldo ingin hengkang dari Al Nassr menguat setelah seruan memintanya ditangkap dan dideportasi usai kontroversi gestur sengaja memegang alamat kelamin.


Insiden itu terjadi setelah duel Al Hilal vs Al Nassr usai dengan kemenangan 2-0 untuk tuan rumah di Stadion King Fahd, 19 April lalu.


Saat Ronaldo berjalan menuju ruang ganti, dia mendapat ejekan dari suporter Al Hilal berupa teriakan 'Messi, Messi, Messi'. Pada saat yang bersamaan Ronaldo terlihat memegang bagian alat kelamin.


Rekaman kelakuan Ronaldo itu kemudian viral di media sosial dan memantik reaksi dari beragam kalangan. (jal)