Notification

×

Iklan

Iklan

Simak! 7 Cara Mengatasi Hp Mati Sendiri saat Memutar Video

Minggu, 28 Mei 2023 | 22:16 WIB Last Updated 2023-05-28T15:16:01Z

Ilustrasi. Cara mengatasi hp mati saat memutar video. (Istockphoto/ Farknot_Architect)

ARN24.NEWS
– Kondisi handphone (hp) yang tiba-tiba mati saat sedang dipakai untuk menonton video seringkali menjengkelkan dan bikin panik penggunanya.


Hp mati saat memutar video sebenarnya umum terjadi. Penyebabnya beragam, bisa disebabkan oleh file video yang rusak, aplikasi pemutar video yang error, atau mungkin terdapat masalah pada sistem atau pengaturan di hp-mu.


Dikutip dari laman Android Tribe, berikut cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi masalah tersebut sesuai penyebabnya.


1. Matikan fitur layar pintar atau smart screen

Sebagian hp Android memiliki opsi layar pintar dengan fungsi sensor. Fitur satu ini memungkinkan pengguna mematikan layar hanya dengan melambaikan tangan ke layar.


Karena sensor sensitif itulah, hp-mu bisa saja salah mengartikan perintah sehingga mematikan layar dan video. Sebaiknya matikan fitur layar pintar untuk mencegah matinya hp saat menonton video.


2. Nonaktifkan fitur screen timeout

Hp mati saat memutar video juga bisa disebabkan oleh pengaturan batas waktu atau screen timeout yang aktif di hp-mu.


Jika ini masalahnya, maka kamu bisa mengubah, memperpanjang, atau bahkan menonaktifkan pengaturan batas waktu di hp-mu. Ketuk opsi timeout setting dan pilih beberapa batasan waktu yang kamu inginkan.


3. Restart hp

Terkadang persoalan muncul setelah Anda melakukan update OS. Kamu bisa melakukan restart dengan cara tahan tombol volume bagian bawah dan tombol daya secara bersamaan lalu akan muncul pilihan me-restart di layar.


Ada banyak manfaat me-restart hp, antara lain memulai ulang atau menyegarkan kembali sistem menjadi sedia kala agar bisa bekerja optimal. Selain itu, file sampah yang bersifat sementara akan terhapus otomatis, sehingga meringankan kerja hp.


4. Instal ulang aplikasi pemutar video

Salah satu penyebab hp mati ketika nonton adalah penggunaan aplikasi pemutar video. Kamu bisa melakukan instal ulang pemutar video tersebut untuk mendapatkan solusinya.


Sebaiknya hapuslah file cache dari aplikasi itu terlebih dahulu lalu instal ulang.


5. Pastikan koneksi internet stabil

Permasalahan lainnya yang membuat hp mati ketika menonton adalah gangguan internet, dikutip dari Droidrant. Koneksi internet yang buruk dapat membuat video yang kamu tonton secara online tidak terputar dengan baik.


Hal tersebut akan berdampak pada layar hp yang berubah menjadi hitam.


6. Cek kondisi baterai

Kamu mungkin saja mengalami habis baterai ketika sedang menonton video sehingga hp menjadi mati. Sebaiknya, periksa terlebih dahulu ketersediaan baterai sebelum menonton.


Ketika baterai masih ada, kamu bisa menggunakan pilihan penghemat baterai untuk menonton dengan aman.


7. Hapus cache pada browser

Ketika kamu menonton video di browser kemudian terjadi crash atau menutup sendiri, mungkin saja terdapat masalah pada browser yang digunakan.


Sebab, browser menggunakan file cache untuk mengunduh konten terlebih dahulu. Untuk mengatasi hal ini, coba hapus semua cache dan cookie browser untuk membuat kerja browser menjadi lebih ringan.


Apabila masih belum teratasi, kamu bisa menggunakan browser lain untuk menonton video.


Demikian cara mengatasi hp mati saat memutar video yang mungkin kamu alami. Semoga bermanfaat! (glo)