Notification

×

Iklan

Iklan

Leverkusen Cetak Sejarah, Real Madrid Juara Laliga

Senin, 06 Mei 2024 | 10:23 WIB Last Updated 2024-05-06T03:23:58Z

ARN24.NEWS --
Real Madrid dipastikan keluar sebagai juara La Liga 2023/2024. Carlo Ancelotti membuat komentar menarik mengenai kesuksesan timnya tersebut.

Kepastian tersebut didapat usai Real Madrid mampu menang 3-0 di pertandingan melawan Cadiz. Sementara di pertandingan berikutnya, Barcelona kandas dari Girona 2-4.

Kini dipastikan Barcelona tidak bisa mengejar perolehan poin Real Madrid di sisa empat pertandingan La Liga musim ini. Yang menarik, Carlo Ancelotti menyebut sangat mudah melatih Real Madrid dan ini jadi kunci sukses menjadi juara.

Carlo Ancelotti menyebut melatih tim seperti Real Madrid sangat mudah. Karena suasana di dalam tim begitu harmonis. Sedangkan Bundesliga, Bayer Leverkusen mencetak sejarah dengan menyingkirkan posisi Bayern Munchen yang kerap menjadi nomor satu setiap tahunnya. 

Bayer Leverkusen sukses menjuarai Bundesliga musim 2023/2024. Kepastian itu diperoleh usai Leverkusen membungkam Werder Bremen lima gol tanpa balas lanjutan Bundesliga yang digelar di Bay Arena, Minggu lalu. 

Hasil itu membuat koleksi poin Leverkusen di klasemen Bundesliga kian tak terkejar oleh para rival. Leverkusen kini mengoleksi 73 angka dari 29 laga (total 34 laga), unggul jauh atas Bayern Muenchen dan VfB Stuttgart yang masing-masing baru mengoleksi 63 poin.

Keberhasilan Leverkusen menjuarai Bundesliga merupakan yang pertama sejak klub itu berdiri 1 Juli 1904. Sebelumnya, pencapaian tertinggi Die Werkself adalah runner up pada musim 1996/1997, 1998/1999, 1999/2000, 2001/2002, dan 2010/2011.

Khusus untuk Xabi Alonso, ini merupakan titel juara pertamanya sejak menjadi pelatih Leverkusen pada 5 Oktober 2022. Sebelum melatih Leverkusen, Alonso menukangi Real Sociedad B sejak 1 Juni 2019 setelah pensiun sebagai pemain.

Yang masih tanda tanya adalah Liga Inggris. Pasalnya, Man City dan Arsenal masih bersaing ketat meraih point. Apalagi selisih keduanya hanya satu angka. 

Pep Guardiola menilai Arsenal tidak akan kehilangan poin di sisa musim ini. Maka Manchester City dituntut sapu bersih tiga laga demi gelar juara Liga Inggris.

Kedua tim sama-sama meraih kemenangan pada pekan ke-36, Sabtu (4/5/2024) malam WIB. Arsenal lebih dulu memberikan tekanan usai mengalahkan Bournemouth 3-0 sehingga selisih poin melebar jadi empat poin. City membalas lewat kemenangan telak 5-1 di kandang atas Wolverhampton Wanderers.

Dengan hasil itu, Arsenal memang masih di puncak klasemen dengan 83 poin dari 36 laga. Tapi, mereka cuma unggul satu angka dari City di posisi kedua yang baru bermain 35 kali.

Selisih gol Arsenal di angka +60 masih mungkin dikejar juga oleh City (+54) di sisa musim ini. Itulah mengapa Guardiola selaku manajer City meminta para pemainnya untuk tidak kehilangan fokus.

Sebab mereka harus bisa menyapu bersih tiga laga tersisa jika ingin mempertahankan gelar juara liga untuk empat musim beruntun. Kehilangan satu poin saja, maka City bisa mengucapkan selamat tinggal untuk trofi Premier League.

"Kami bukannya ingin mengirimkan pesan lewat performa ini, sebab Arsenal juga demikian. Arteta memenangi banyak laga dan mereka menang dominan. Tapi, kini cuma ada satu pekan tersisa, lalu dua pekan untuk final Piala FA, tapi Premier League cuma tersisa satu pekan serta tiga laga," ujar Guardiola di BBC Sport.

Untuk Paris Saint-Germain akhirnya mengamankan gelar juara Liga Prancis 2023/2024. Kepastian itu didapat setelah AS Monaco tumbang di kandang Lyon dengan skor 2-3, pada akhir April kemarin. 

PSG memuncaki klasemen sementara Ligue 1 dengan 70 poin, unggul 12 poin dari Monaco di peringkat kedua. Karena kompetisi tinggal menyisakan tiga pertandingan dengan nilai maksimal sembilan poin, Monaco tidak akan dapat menyalip perolehan angka PSG. (mds/nt)