Notification

×

Iklan

Pertemuan Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati dalam Film Bertajuk Cinta Warung Sebelah

Sabtu, 12 Februari 2022 | 02:01 WIB Last Updated 2022-02-11T19:01:52Z

Pasangan selebriti Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati dipertemukan dalam film bertajuk Cinta Warung Sebelah. (Foto: Okezone.com)

ARN24.NEWS
-- Pasangan selebriti Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati dipertemukan dalam film bertajuk Cinta Warung Sebelah. Dalam film ini, mereka akan beradu akting sebagai pasangan yang tengah jatuh cinta.


Ini merupakan Film pertama yang diperankan oleh Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati Sejak mereka resmi menjalani rumah tangga bersama. pada 31 Januari 2021 lalu.


Menariknya meski Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati menyandang pasangan suami Istri sikap profesional ditunjukan keduanya saat proses penggarapan film ini hingga siap ditayangkan pada 14 Februari 2022 di Max Stream.


Film Cinta Warung Sebelah bakal menjadi film yang menarik ditonton, terutama bagi remaja dan pasangan muda maupun yang masih berupaya menemukan pilihan dalam menjalani hidup lantaran memberikan berbagai pandangan dan makna tersendiri mengenai sebuah pertemuan, pilihan, dan perjalanan hidup bersama pasangan.


Pasangan selebriti Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati dipertemukan dalam film bertajuk Cinta Warung Sebelah. (Foto: Okezone.com)

Dilansir dari okezone.com, Film ini disutradarai Nurdin Van Jogja ini berkutat pada Kisah Ibnu (Ibnu Jamil) seorang cowok slengean yang merasa kalau dirinya adalah seorang gamers pro.


Namun, pilihan Ibnu yang ingin menjadi Gamer pro dianggap tidak realistis hingga dirinya dianggap tidak punya tujuan hidup.


Padahal Ibnu sangat menikmati hidupnya sebagai gamers, bahkan dia memiliki sebuah Warung Game yang lumayan ramai, dan di warung games ini hampir separuh hidup Ibnu tercurahkan.


Hingga beranjak dewasa Ibnu nggak pernah dicap sebagai jomblo karatan atan bujang lapuk.


Dia merasa betah menyandang status single dan tak ada satupun cewek yang masuk kriterianya. Nah untuk pertama kalinya Ibnu merasakan jatuh hati pada Ririn (Ririn Ekawati) di saat pandangan pertama. Hal ini terjadi lewat sebuah momen tak terduga.


Belakangan diketahui kalau Ririn merupakan kakak dari Fiki, seorang rival games terberat yang kerap Ibnu hadapi selama ini.


Ibnu sadar kalau untuk mendapatkan hati wanita idamannya benar benar tidak mudah Selain Kakak dari rival game nya, Ririn adalah seorang wanita gigih yang tengah merintis usaha coffee shop di Jakarta, juga telah memiliki seorang kekasih.