Notification

×

Iklan

Iklan

Zidane Iqbal, Pemain Muslim Generasi Machester United

Senin, 18 Juli 2022 | 12:37 WIB Last Updated 2022-07-18T05:37:27Z
Zidane Iqbal pemain muslim generasi Manchester United. 

ARN24.NEWS --
Zidane Iqbal menarik perhatian pecinta sepak bola dunia usai tampil apik di laga pramusim Manchester United vs Liverpool bertajuk Bangkok Century Cup 2022, Selasa kemarin. 
Laga itu dimenangkan oleh pasukan Setan Merah dengan skor akhir 4-0. 

Kemenangan itu juga tak lepas dari permainan apik pemain jebolan akademi Manchester United yakni Zidane Iqbal. Pemain berusia 19 tahun itu bahkan mampu mengecoh pemain Liverpool, 
Fabinho, dengan trik bola yang cantik. Hal itu membuat semua orang penasaran dengan biodata dan agama Zidane Iqbal. 

Bernama lengkap Zidane Aamar Iqbal, pemain ini dilahirkan di Manchester, Inggris, pada tanggal 27 April 2003. Usut punya usut, ternyata ayah dari Zidane Iqbal adalah warga negara Pakistan sedangkan ibunya berasal dari Irak. Kini ia berstatus sebagai warga negara Irak.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini bertinggi badan 1,81 m. Dilansir dari sumber terpercaya, menyebutkan jika Zidane Iqbal menganut agama Islam. Hal ini dibuktikan dengan tulisan di biodata akun Instagram pribadinya (@z10ane), yang bertuliskan Alhamdulillah.

Bakat apik sepak bola Zidane Iqbal terlihat tatkala ia masih berusia 9 tahun. Kala itu ia bersekolah di St. Margaret’s CofE Primary School. Lalu, ia dimasukkan ke akademi Manchester United di tahun 2012. Lalu 7 tahun berselang Zidane Iqbal masuk skuad setan merah U-18. 

Kini ia menjadi bagian dalam skuad Manchester United U-23. Di musim 2021-2022 lalu, Zidane Iqbal memulai debut perdananya di skuad senior setan merah tatkala berjumpa Young Boys di laga Liga Champions. (sps/mds)