Notification

×

Iklan

Iklan

Prediksi Supercopa, Real Madrid VS Valencia: Racikan Duo Pizza...(LIVE STREAMING KAMIS DINI HARI PUKUL 02.00 WIB)

Rabu, 11 Januari 2023 | 10:15 WIB Last Updated 2023-01-11T03:15:52Z

ARN24.NEWS --
Real Madrid menghadapi Valencia di King Fahd International Stadium pada semifinal Supercopa de Espana 2022/2023, Kamis (12/1/2023) pukul 02.00 WIB. Real Madrid sebagai juara Liga Spanyol (LaLiga) musim lalu, akan saling sikut dengan Valencia sebagai runner-up Copa del Rey pada musim yang sama. 

Sedangkan untuk laga semifinal lainnya, Barcelona sebagai runner-up LaLiga bakal berjumpa dengan Real Betis selaku juara Copa del Rey. Pertandingan Supercopa de Espana 2023 akan dimainkan menggunakan sistem single leg, alias laga tunggal. Tim pemenang semifinal dipastikan lolos ke partai puncak untuk memperebutkan trofi. 

Real Madrid dan Valencia datang ke partandingan ini dengan membawa hasil kekalahan dari penampilan terakhir. Di ajang LaLiga 2022/2023 pekan lalu El Real takluk 2-1 di markas Villarreal. Sementara Valencia takluk 0-1 ketika menjamu Cadiz. Jelang laga di Riyadh kali ini kedua kubu tentu mengejar hasil terbaik. Namun cukup disayangkan bagi Madrid yang tak bisa turun dengan kekuatan terbaiknya. 

David Alaba dan Aurelien Tchouameni dikabarkan belum pulih dari cedera, dan nama kedua pemain itu tidak masuk dalam daftar skuad untuk menghadapi Valencia. Alaba dan Tchouameni disebut mengalami cedera betis. Jika Alaba terkena cedera di betis kanan, maka Tchouameni mengalaminya di kaki kiri. 

Absennya kedua pemain tersebut membuat pelatih Carlo Ancelotti dituntut untuk segera mencari solusinya. Di kubu seberang, Valencia dikabarkan bisa membawa mayoritas pemain utama mereka. Pelatih Gennaro Gattuso jelas lega dengan kondisi tersebut. 

Pasalnya, Valencia jelas butuh komposisi pemain terbaik untuk menundukkan tim sekelas Real Madrid. Jelang laga para penggawa Valencia tampak percaya diri. Hal itu ditegaskan oleh kiper Iago Herrerin, yang mengungkapkan bahwa Valencia tidak akan merasa inferior di hadapan Madrid. Herrerin bahkan meyakini bahwa timnya punya potensi untuk mengejutkan sang favorit juara. 

"Real Madrid adalah salah satu klub terbaik dunia, dan memiliki deretan pemain terbaik. Semua pemain mereka punya kemampuan untuk membuat lawan menderita. Mereka memang bagus, tapi dalam laga single leg seperti ini kami juga punya kemampuan bersaing," kata Herrerin dikutip dari laman resmi klub.

Catatan ARN24.NEWS 
 
Turnamen ini digelar di Riyad, Arab Saudi, dengan melibatkan empat tim. Mereka adalah Real Madrid (juara La Liga 2021/2022), Barcelona (runner-up La Liga 2021/2022), Real Betis (juara Copa del Rey 2021/2022), dan Valencia (runner-up Copa del Rey 2021/2022).

Pada edisi sebelumnya, Madrid keluar sebagai juara. Waktu itu, Madrid mengalahkan Barcelona 3-2 di semifinal, kemudian menaklukkan Athletic Bilbao 2 -0 di final. Dalam tiga pertemuan terakhir, Madrid selalu bisa menaklukkan Valencia. Melihat catatan itu, juga performa keseluruhan mereka musim ini, Madrid pantas untuk lebih difavoritkan. Ancelotti sebenarnya tak perlu terlalu risau dengan absennya Alaba dan Tchouameni. 

Karena di kubu Madrid masih ada Antonio Rudiger maupun Eduardo Camavinga yang bisa jadi melapis. Tapi di tengah padatnya jadwal, kehilangan 2 pemain berkualitas jelas merugikan. Di sisi lain, Valencia diprediksi kembali bertumpu kepada Edinson Cavani di lini depan. Pemain lain seperti Jose Gaya, Yunus Musah, dan Samu Castillejo juga berpeluang main sejak menit awal.

Laga ini akan menjadi pertemuan ke-5 kalinya Valencia vs Real Madrid di ajang Supercopa. Sementara hasil dari 4 duel sebelumnya, Madrid merebut 2 gelar juara, lalu Valencia 1 gelar. Sedangkan 1 laga lain terjadi saat fase semifinal seperti laga nanti. Di semifinal tahun 2020 lalu Madrid meraih kemenangan 3-1. 

Toni Kroos, Isco, dan Luka Modric membawa Madrid unggul 3-0, sebelum Valencia memperkecil skor melalui Dani Parejo. Madrid memenangi 5 dari 6 laga terakhirnya melawan Valencia di semua kompetisi. Madrid selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga terakhirnya melawan Valencia di semua kompetisi.

Madrid selalu menang dalam 3 laga terakhirnya melawan Valencia di semua kompetisi. Madrid memenangi 18 dari 24 laga yang sudah mereka mainkan di semua kompetisi musim ini. Valencia cuma menang 2 kali dalam 9 laga terakhirnya di semua kompetisi. 

PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN: 
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Lucas Vazquez, Militao, Rudiger, Mendy; Modric, Kroos, Valverde; Rodrygo, Benzema, Vinicius. (Pelatih: Carlo Ancelotti) 

Valencia (4-3-3): Mamardashvili; Thierry Correia, Diakhaby, Comert, Jose Gaya; Musah, Hugo Guillamon, Andre Almeida; Hugo Duro, Cavani, Samuel Lino. (Pelatih: Gennaro Gattuso) 

5 PERTEMUAN TERAKHIR: 
09-01-2022 Madrid 4-1 Valencia (La Liga)
20-09-2021 Valencia 1-2 Madrid (La Liga)
14-02-2021 Madrid 2-0 Valencia (La Liga)
09-11-2020 Valencia 4-1 Madrid (La Liga)
19-06-2020 Madrid 3-0 Valencia (La Liga).

5 LAGA TERAKHIR REAL MADRID:
08-11-22 Rayo 3-2 Madrid (La Liga)
11-11-22 Madrid 2-1 Cadiz (La Liga)
31-12-22 Valladolid 0-2 Madrid (La Liga)
04-01-23 Cacereno 0-1 Madrid (Copa del Rey)
07-01-23 Villarreal 2-1 Madrid (La Liga).

5 LAGA TERAKHIR VALENCIA: 
06-11-22 Sociedad 1-1 Valencia (La Liga)
11-11-22 Valencia 3-0 Betis (La Liga)
31-12-22 Villarreal 2-1 Valencia (La Liga)
04-01-23 La Nucia 0-3 Valencia (Copa del Rey)
07-01-23 Valencia 0-1 Cadiz (La Liga).

STATISTIK: 
REAL MADRID Menang: 55%
Imbang: 15%
VALENCIA Menang: 30%
SKOR: 2- 1 (0 : 1). (nt/sumber)