Notification

×

Iklan

Iklan

Diiringi Kalimat Talbiyah dan Adzan, Pelepasan Jemaah Calon Haji Deli Serdang Berlangsung Haru

Rabu, 24 Mei 2023 | 14:59 WIB Last Updated 2023-05-24T07:59:55Z

Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan saat melepas keberangkatan jemaah calon haji asal Deli Serdang. (Foto: Istimewa)

ARN24.NEWS
– Bupati Deli Serdang, H Ashari Tambunan melepas keberangkatan 112 jemaah calon haji asal Deli Serdang yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 2, Rabu (24/5/2023).


Pelepasan yang dilakukan di Masjid Agung Sultan Thaf Sinar Basarsyah tersebut berlangsung penuh haru dan bahagia. Suasana semakin khusyuk manakala kalimat talbiyah dan lantunan adzan saling bersahutan mengiringi pelepasan para jemaah calon haji menuju Asrama Haji Medan (Ahmed).


Dalam laporannya, Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Deli Serdang, Drs Syahrul MPd mengatakan jemaah calon haji yang dilepas menuju Asrama Haji Medan yang selanjutnya akan berangkat ke tanah suci Mekah ini berasal dari 6 kecamatan terdekat dengan Lubuk Pakam.


"Jemaah calon haji yang akan diberangkatkan sebanyak 112 dari 360 orang untuk menuju ke Embarkasi Asrama Haji Medan. Selebihnya, jemaah calon haji asal Deli Serdang yang tergabung pada Kloter 2 langsung menuju Medan," jelas Kabag Kesra.


Menurut jadwal, Kamis (25/5/2023), pukul 06.00 WIB, Kloter 2 akan diberangkatkan dari Embarkasi Asrama Haji Medan menuju Bandara Kualanamu dan pukul 08.00 WIB terbang menuju Madinah, Arab Saudi.


Sementara itu, Bupati mengucapkan syukur atas pelepasan dan keberangkatan jemaah calon haji asal Deli Serdang. 


"Alhamdulillah hari ini para jemaah calon haji Kabupaten Deli Serdang sebanyak 112 orang pada Kloter 2 terdiri dari enam kecamatan yang dekat dengan Lubuk Pakam, InsyaAllah kita berangkatkan ke tanah suci," kata Bupati.


"Kami berharap, semoga pelaksanaan ibadah haji Bapak dan Ibu berjalan lancar yang insya Allah menjadi haji yang mabrur dan mabruroh. Dan mari berdoa, kiranya Allah SWT memberi kemudahan kepada jemaah calon haji yang berangkat agar lancar dalam beraktivitas, beribadah di tanah suci dan InsyaAllah kembali ke tanah air bertemu keluarga dalam keadaan selamat," sambung Bupati 


Kepada para jemaah calon haji, Bupati berpesan untuk menjaga kesehatan, kebersamaan, serta kekompakan. Karena, di tanah suci nantinya akan ada suasana berbeda jika dibandingkan dengan di tanah air, seperti cuaca dan iklim.


"Segeralah menemui petugas medis di lapangan bila merasa ada sesuatu yang tidak biasa, banyak-banyak minum air agar terhindar dari dehidrasi dan yang paling penting dari semuanya menjaga niat yang tulus beribadah semata-mata karena Allah SWT," pesan Bupati.


Bupati juga menitip doa kepada jemaah calon haji untuk mendoakan Kabupaten Deli Serdang terhindar dari berbagai bencana dan semua hal buruk. 


"Selamat jalan, doa kami menyertai bapak dan ibu," pungkas Bupati. (sh)