Notification

×

Iklan

Iklan

Hasil EPL: Haaland The Hero, Arsenal Nyaman, Liverpool Masih 'Tertidur'

Senin, 03 Oktober 2022 | 12:06 WIB Last Updated 2022-10-03T05:06:29Z

ARN24.NEWS --
Manchester City membuktikan mereka masih lebih perkasa ketimbang rival sekota Manchester United. Bermain di Etihad Stadium hari Minggu (02/10/2022) pada laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023, Man City membuat malu MU dengan skor 6-3.

Dua pemain Man City, Erling Haaland dan Phil Foden jadi bintang kemenangan tim. Keduanya sama-sama membukukan hattrick. MU yang di babak pertama tertinggal 0-4 berusaha bangkit pada babak kedua dan mencetak tiga gol meski Man City ikut menambah dua gol.

Dua dari tiga gol MU dicetak Anthony Martial. Sementara sebiji gol lainnya disumbangkan Antony.
Di pertandingan lain sebelumnya, Arsenal masih memegang tampuk posisi dengan torehan 21 poin. Pekan ke 8 EPL itu Arsenal melibas Tottenham dengan skor 3-1. Hanya saja dewi fortuna belum berpihak kepada Liverpool. 

Laga yang digelar di Anfield Stadium itu Liverpool harus mengakui kehebatan tamunya Brighton. Mohammed Salah dan kawan-kawan tertahan imbang, 3-3. Sedangkan Chelsea melumat selaku tim tamu mampu melumat tuan rumah Crystal Palace skor akhir 1-2.  

Hasil Lengkap Liga Inggris: 
Arsenal Vs Tottenham 3-1
Liverpool Vs Brighton 3-3
Fulham Vs Newcastle 1-4
Southamptopn Vs Everton 1-2
Crystal Palace Vs Chelsea 1-2
Bournemouth Vs Brentford 0-0
West Ham Vs Wolverhampton 2-0
Man City Vs MU 6-3
Leeds United Vs Aston Villa 0-0

Top Skor: 
Erling Haaland (Man City) 14 gol
Harry Kane (Tottenham) 7 gol
Aleksandar Mitrovic (Fulham) 6 gol
Roberto Firmino (Liverpool) 5 gol
Gabriel Jesus (Arsenal) 5 gol
Phil Foden (Man City) 5 gol
Ivan Toney (Brentford) 5 gol
Leandro Tossard (Brighton) 5 gol. (blc/nt)