Notification

×

Iklan

Hasil EPL: The Reds Tersengat di Markas si Lebah 3-1

Selasa, 03 Januari 2023 | 11:33 WIB Last Updated 2023-01-03T04:33:28Z

ARN24.NEWS --
Brentford alias si Lebah sukses mengalahkan Liverpool dengan skor 3-1 dalam laga Liga Inggris di Gtech Community Stadium, Selasa (3/1/2023) dini hari WIB. Brentford berhasil unggul dua gol atas Liverpool di babak pertama. 

Gol pertama Brentford dihasilkan lewat gol bunuh diri Ibrahima Konate di menit ke-19.Gol ini berawal dari sepak pojok yang dilepaskan oleh Bryan Mbeumo. 

Bola kemudian mengenai Konate dan mengarah ke gawang. Alisson Becker berusaha menggapai bola namun ia tak mampu membendung bola masuk ke gawang. Yoane Wissa lalu menggandakan keunggulan di menit ke-42. 

Wissa berhasil menyundul bola umpan silang yang dilepaskan oleh Mathias Jensen. Alisson sempat membuang bola namun goal line technology menyatakan bola sudah masuk ke dalam gawang sebelum

Sebelum mencetak gol di menit ke-42, Wissa sempat dua kali membobol gawang Liverpool. Namun keduanya dianulir oleh wasit. Tertinggal dua gol, Liverpool berusaha tampil lebih agresif di awal babak kedua. Liverpool menurunkan Joel Matip, Andy Robertson, dan Naby Keita. (cnn/nt)