Notification

×

Iklan

Iklan

Diduga Sawan Kumat, Firnandus Simamora Tewas Ditabrak Kereta Api

Jumat, 26 April 2024 | 19:49 WIB Last Updated 2024-04-26T12:50:30Z

Polisi saat mengevakuasi jenazah korban. (Foto: Istimewa)

ARN24.NEWS
– Nahas menghampiri Firnandus Simamora, warga Gang Tapian Nauli, Jalan Pematang Siantar, Dusun VI, Desa Pagar Jati, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.


Pria 31 tahun ini tewas usai tertabrak ular besi di jalur Dusun IV, Desa Pagar Jati, Kecamatan Lubuk Pakam, Kamis, 24 April 2024, sekira pukul 15.30 WIB.


Kapolsek Lubuk Pakam, AKP Rusdi kepada wartawan, Jumat (26/4/2024) mengatakan, saat dia dan personelnya tiba di olah tempat kejadian perkara (TKP) seusai kejadian, jasad korban sudah ditemukan tergeletak di pinggir rel kereta api.


Petugas pun langsung melakukan olah TKP dan memintai keterangan sejumlah saksi. Dari keterangan yang diperoleh, menyebutkan korban dikenal mempunyai riwayat sakit sawan. 


Sebelum kejadian, warga sekitar menemukan korban sedang berjalan kaki di dekat rel. 


"Korban tertabrak kereta api penumpang ekonomi yang datang dari arah Tanjungbalai menuju Medan," sebut Rusdi.


Setelah olah TKP, petugas kemudian mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Sari Mutiara Lubuk Pakam. Dari hasil pemeriksaan, korban meninggal dunia akibat ditabrak kereta api yang menyebabkan sejumlah luka, yakni robek pada bagian wajah dan kepala. (sh)