Notification

×

Iklan

Iklan

Carabao Cup 2022: Liverpool Diperkirakan Menang Tipis

Kamis, 22 Desember 2022 | 12:15 WIB Last Updated 2022-12-22T05:24:10Z

Joko Heriyanto (Head Marketing CV. Mawaddah)

ARN24.NEWS --
Laga bigmatch mempererbutkan satu tiket ke babak perempat final Carabao Cup 2022 mempertemukan dua klub yang sarat skill. Yakni Manchester City menghadapi Liverpool. Bermain di Etihad Stadium yang disiarkan secara langsug oleh Mola TV, Jumat (23/12/2022) pukul 03.00 WIB, sepertinya tak membuat The Reds (julukan Liverpool-red) gentar. 

Pasalnya, sejumlah pilar The Citizen (julukan Man City-red) dipastikan tak main karena baru saja mengikuti gelaran Piala Dunia 2022. Hanya saja, Ilkay Gundogan, Kevin De Bruyne, Riyadh Mahrez dan Haaland tetap menjadi andalan. Satu hal yang menguntungkan Man City yakni mereka bermain di depan pendukungnya sendiri. 

"Piala Carabao Cup ini bolah dibilang merupakan tropi kasta ketiga di turnamen sepakbola tanah Britania Raya. Setelah piala Liga Inggris (EPL), piala FA, barulah Carabao Cup. Namun kali ini jumpa kedua tim (Man City vs Liverpool) petut disaksikan karena akan berlangsung ketat. Luapan emosi dan tensi tinggi akan tersaji. Apalagi The Citizen tak bakal mau dipermalukan di depan fans-nya sendiri," ulas Joko Heriyanto selaku Head Marketing CV Mawaddah, mengentai pertandingan nanti, Kamis (22/12/2022). 

Pun demikian, katanya, melihat lima pertemuan terakhir, The Reds meraih hasil positif saat berhadapan dengan Man City. Potensi menang anak asuh Jurgen Klopp cukup besar. Sebab para pemainnya komplit, hanya kiper saja Allison yang belum masuk dalam starting line up. 

"Kiper Timnas Brasil itu seperti absen karena baru saja membela timnya di Piala Dunia 2022. Sedangkan yang lainnya telah bugar dan siap bertanding," ucapnya. 

Bahkan tiga penyerang yang kini sedang naik daun di Liverpool sedianya akan menggempur habis pertahanan Man City. Trio Salah, Darwin Nunez dan Firmino terbukti beberapa kali pertandingan cukup menyulitkan pertahanan lawan. 

"Dari lima pertandingan terakhir Man City kontra Liverpool telah membuktikan bahwa The Reds saat ini tengah di atas angin. Mereka menang tiga kali dan dua hasil lainnya berakhir imbang. Modal bagus ini menjadi motivasi bagi Salah dkk untuk mempermalukan The Citizen di Etihad Stadium," tukasnya. 
Man City diprediksi memasang Erling Haaland sebagai bomber sejak menit awal. 

Guna mendukung aksi Haaland, Pep Guardiola dapat menurunkan Riyad Mahrez, Kevin De Bruyne, dan Cole Palmer dari sektor tengah lapangan. Sementara Liverpool mempunyai trio Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Darwin Nunez dalam menggalang serangan. Dari lini kedua, Harvey Elliott dan Alex Oxlade Chamberlain mempunyai kesempatan untuk masuk starting XI.

City tanpa kemenangan dalam 5 pertemuan terakhir dengan Liverpool di semua kompetisi. City cuma menang 1 kali dalam 7 pertemuan terakhir dengan Liverpool di semua kompetisi. City tak terkalahkan di waktu normal dalam 9 laga terakhirnya di EFL Cup/Carabao Cup. 

City mencatatkan 4 clean sheet dalam 5 laga terakhirnya di EFL Cup/Carabao Cup. Liverpool tak terkalahkan di waktu normal dalam 9 laga terakhirnya di EFL Cup/Carabao Cup. Liverpool selalu clean sheet dalam 4 laga terakhirnya di EFL Cup/Carabao Cup. Liverpool selalu menang dalam 3 pertemuan terakhir dengan City di semua kompetisi. Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 dari 5 
pertemuan terakhir dengan City di semua kompetisi.

"Paling tidak Liverpool menang tipis 1-0 atau 2-1. Dan Liverpool berhak melaju ke fase perempat besar Carabao Cup 2022 ini," pungkasnya. (saze)